SAROLANGUN EKSPRES – Penjabat Bupati Sarolangun Dr Ir Bachril Bakri, M.App, Sc kembali menyalurkan bantuan kursi roda bagi masyarakat Sarolangun yang kurang mampu, Senin (04/03/2024).
Bantuan tersebut diberikan kepada dua orang disabilitas di Desa Lubuk Resam Hilir, Kecamatan Cermin Nan Gedang. Dalam penyerahan bantuan kursi roda tersebut, PJ Bupati Sarolangun Bachril Bakri tampak didampingi Kadis sosial Sarolangun Helmi, SH, MH, Camat CNG Syahroni, dan Kepala Desa Lubuk Resam Hilir.
Kadis Sosial Sarolangun Helmi mengatakan bahwa Kedua orang tersebut, yakni Pertama Bapak Sabki usia 72 tahun yang kondisinya tidak bisa jalan karena sakit. Kedua, Roles usia 22 Tahun, kondisinya memang tidak bisa jalan karena jatuh kedalam sumur.
” Pertama, Sabki 72 tahun dusun tanjung jati desa lubuk resam hilir rt 06 no. 27 kursi roda dan kedua diterima oleh Rales saputra usia 22 tahun,” katanya.
” Jadi ini bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun berupa alat bantu kursi roda untuk menyesuaikan kondisi saat ini, bila ingin melihat kondisi di luar karena bila bosan di dalam rumah,” kata dia menambahkan.
Sementara itu, Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri mengatakan bantuan kursi roda ini adalah program untuk membantu masyarakat khususnya yang sudah lanjut usia, yang memang selama ini tidak bisa berjalan sehingga membutuhkan alat bantu kursi roda agar bisa beraktivitas diluar rumah.
” Bisa kembali jalan dan keluar rumah menggunakan kursi roda dan mencari udara segar di luar dan mudah-mudahan ini bermanfaat dan bisa sehat kembali serta pikirannya segar,” katanya.
Bachril Bakri juga menjelaskan bahwa bantuan kursi roda kepada dua orang penerima bantuan dari Pemerintah kabupaten Sarolangun, memang mereka tidak bisa jalan sehingga membutuhkan alat bantu berupa kursi roda.
” Jadi bantuan ini kita diharapkan penerima bisa dapat berjalan dan bergerak agar mereka bisa melihat kondisi di luar rumahnya, jadi bantuan kepada masyarakat untuk mensejahterakan masyarakat dari dinas sosial ini adalah program yang berkelanjutan dari dinas sosial,” katanya.